Wikipedia

Hasil penelusuran

Rabu, 14 September 2016

Kegiatan UKS di Wilayah Kerja Puskesmas Cibiru Hilir

Usaha kesehatan sekolah (UKS) merupakan usaha yang dilakukan sekolah untuk menolong murid dan juga warga sekolah yang sakit di kawasan lingkungan sekolah. UKS biasanya dilakukan di ruang kesehatan suatu sekolah.
Menurut Depkes RI: UKS adalah usaha kesehatan masyarakat yang dijalankan di sekolah-sekolah dengan anak didik beserta lingkungan hidupnya sebagai sasaran utama.UKS merupakan wahana untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan selanjutnya membentuk perilaku hidup sehat, yang pada gilirannya menghasilkan derajat kesehatan yang optimal.
Tujuan diselenggarakannya program UKS, secara umum untuk meningkatkan kemampuan hidup sehat dan derajat kesehatan peserta didik serta menciptakan lingkungan sehat sehingga memungkinkan pertumbuhan dan perkembangan anak yang harmonis dan optimal dalam rangka pembentukan manusia Indonesia seutuhnya. Sedangkan tujuan khusus untuk memupuk kebiasaan hidup sehat dan meningkatkan derajat kesehatan peserta didik yang mencakup :
  1. Penurunan angka kesakitan anak sekolah.
  2. Peningkatan kesehatan peserta didik (fisik, mental, sosial)
  3. Agar peserta didik memiliki pengetahuan, sikap dan keterampilan untuk melaksanakan prinsip-prinsip hidup sehat serta berpartisipasi aktif dalam usaha peningkatan kesehatan di sekolah.
  4. Meningkatkan cakupan pelayanan kesehatan terhadap anak sekolah.
  5. Meningkatkan daya tangkal dan daya hayat terhadap pengaruh buruk narkotika, rokok, alkohol dan obat-obatan berbahaya lainnya.
Kegiatan-kegiatan UKS
Kegiatan UKS meliputi antara lain : 
a). Pemeriksaan kesehatan (kehatan gigi dan mulut, mata telinga dan tenggerokan, kulit dan rambut)
b). Pemeriksaan perkembangan kecerdasan
c). Pemberian imunisasi
d). Penemuan kasus-kasus dini
e). Pengobatan sederhana
f). Pertolongan pertama
g). Rujukan.
Notoatmojo, Soekijo, 2007. Kesehatan Masyarakat Ilmu dan seni. Rineka Cipta

Berikut beberapa foto kegiatan UKS di Wilayah Kerja Puskesmas Cibiru Hilir :








4 komentar: